BekasiPolres Metro Bekasi

Guna Memastikan Keamanan & Ketertiban Polsek Sukatani, Laksanakan Patroli Dialogis di Sentra Ekonomi 

MANUVERNEWS.COM | BEKASI – Polsek Sukatani menggelar patroli dialogis di sejumlah wilayah sentra ekonomi dan obyek vital di wilayah hukumnya. Patroli yang dimulai ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di pusat perbelanjaan, pertokoan, pasar tradisional, pemukiman, serta area perbankan, Kamis (10/10).

Kapolsek Sukatani AKP Gianto menyampaikan, dengan fokus lokasi di SPBU, perbankan, minimarket seperti Indomaret dan Alfamart, serta pemukiman warga dan lokasi rawan tawuran.

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap potensi tindak kejahatan seperti curat, curas, dan curanmor. 

“Patroli ini diharapkan mampu menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Polsek Rawa Lumbu, khususnya di area-area rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat,” katanya.

Dengan keberadaan patroli dialogis ini, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam melakukan aktivitas sehari-hari. 

“Polsek Sukatani akan terus melakukan upaya preventif untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayahnya,” tuturnya.

(MAN)

Related posts

Proyek Pembangunan Jalan di Perumahan GCC2 Kedungwaringin Patut Dipertanyakan, dan Diduga Ada Permainan Patgulipat

Admin Manuver News

Rieke Diah Pitaloka dan Kementerian PU Turun Langsung ke Dapur Umum Korban Banjir Muara Gembong

Admin Manuver News

Ketua DPD Partai Ummat Kabupaten Bekasi Desak Pemerintah Tuntaskan Banjir Berulang di Cikarang Kota

Admin Manuver News