BekasiPemerintahan

Serah Terima Jabatan, Camat Kedungwaringin Maman, Siap Hadapi Arus Mudik Lebaran 2024

MANUVERNEWS.COM | BEKASI – Pemerintah kecamatan Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, gelar acara serah serima jabatan (Sartijab) pada Camat kedungwaringin, selasa (26/03).

Dalam acara tersebut diumumkanya Maman Badruzaman menggantikan Khaerul Hamid sebagai Plt Camat Kedungwaringin.

Sebelumnya, Maman Badruzaman menjabat sebagai Kepala Bidang Pemuda pada Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga (Disbudpora).

Maman Badruzaman dilantik menjadi Camat Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, pada Senin 25/03/2024 Kemarin.

Dalam kesempatan wawancara Maman menyebut, pihaknya akan terus membangun sinergi dengan baik kepada seluruh stakeholder maupun forum komunikasi pimpinan kecamatan (forkopimcam) serta elemen masyarakat.

“Tentunya bersinergi dengan Muspika dengan stakeholder yang ada di Kecamatan Kedungwaringin baik tokoh agama, tokoh pemuda, pemerhati, LSM dan media bersama-sama membangun kecamatan Kedungwaringin lebih baik dari sebelumnya,” beber dia.

Baru jabat sebagai camat, Maman Badruzaman menyebut akan memaksimalkan program-program yang ada di kecamatan.

Dirinya juga akan menjaga kondusifitas dan keamanan wilayah. Terlebih wilayahnya merupakan perbatasan antara Kabupaten Bekasi dengan Karawang.

“Kami pihak kecamatan bersama dengan personil gabungan baik dengan Satpol-PP, aparatur penegak hukum baik dari Polsek Koramil dan juga unsur media bersama-sama tetap menjaga, mengawal kondusifitas wilayah Kecamatan Kedungwaringin,” katanya.

Untuk program terdekat ini, pihaknya akan mempersiapkan jalur mudik lebaran 2024. Pasalnya, wilayahnya menjadi lintasan kendaraan khususnya sepeda motor untuk mudik ke kampung halaman. Persiapannya mulai dari pendirian posko mudik maupun pos pengamanan mudik lebaran oleh pihak Kepolisian.

“Karena setiap tahun kita selalu ada posko-posko mudik, baik dari gabungan di situ yang terdekat kita akan melakukan pengamanan arus mudik,” tandasnya. (Aris)

Related posts

Gelar Deklarasi, Komunitas Pemuda Desa Kabupaten Bekasi Untuk Dukung BN Holik Maju di Pilkada 2024

Admin Manuver News

Kanit Bintibsos Satuan Binmas Polres Metro Bekasi Pimpin Upacara Bendera dan Sampaikan Pesan Kamtibmas Cegah Kenakalan Remaja di SMPN 2 Cikarang Pusat

Admin Manuver News

Gencarkan Sambang Satkamling, Tekan Kriminalitas

Admin Manuver News

Leave a Comment