BekasiPemerintahan

Gencar Realisasikan Infrastruktur Pada APBD Tahun 2024, Parman : Ajak Masyarakat Dukung dan Awasi Program Pemerintah

MANUVERNEWS.COM | BEKASI – Realisasikan prioritas pembangunan di Tahun 2024, Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi terus gencar dalam menggelontorkan anggaran untuk merealisasikan yang sudah menjadi skala prioritas, seperti yang simpaikan Dani Ramdan Penjabat (PJ) Bupati Kabupaten Bekasi pada Rapat Paripurna.

“Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bekasi Tahun 2024, yang menjadi prioritas pembangunan,dan masih tetap di sektor infrastruktur dan untuk Tahun 2024 fokus di infrastruktur jalan, PJU dan sungai selain pendidikan, Pemilu dan kesehatan sebagaimana amanat undang-undang,”ujar Dani Ramdan.

Salah satunya pekerjaan peningkatan jalan Teluk Haur Bantarjaya Kecamatan Pebayuran yang menggunakan anggaran APBD tahun anggaran 2024 melalui Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Kontruksi (DSDABMBK) Kabupaten Bekasi, Sebesar Rp 1.066.288.090.00. NOMOR SPMK PG.02.02/ /SPMK/PJL- DSDABMBK/2024 PELAKSANA CV.BINTANG JAYA MANDIRI.

Hal tersebut tentunya sangat di apresiasi berbagai pihak, baik masyarakat dan juga pengguna jalan.Salah satunya Suparman, warga masyarakat kecamatan pebayuran yang sangat menanti, adanya pelaksanaan kegiatan tersebut. Ia mengatakan, jalan tersebut adalah jalan sentral utama, yang mana jalan tersebut sangatlah di damba-dambakan para pengguna jalan, yang sebelumnya sangat rusak parah, tentunya sangat menghambat aktifitas masyarakat.

“Jalan ini merupakan jalan yang sangat didambakan perbaikannya oleh warga dari sejak dulu, karena jalan ini merupakan salah akses jalan yang aktif dilalui oleh warga setiap menjalankan aktifitasnya,”Ujarnya (08/07).

Lebih Lanjut pria yang akrab di sapa bang Parman juga berharap, agar Pememrintah Daerah Kabupaten Bekasi terus gencar menggelontorkan anggaran, serta dapat menuntaskan apa yang menjadi harapan warga masyarakat diwilayah Kecamatan Pebayuran,” harapnya

Lain hanya itu, ia juga mengajak warga masyarakat serta stekholder terkait untuk mendukung, program-program pemerintah Kabupaten Bekasi, serta mengawasi pada pelaksanaan kegiatan tersebut, agar untuk terciptanya kualitas dan kuantitas pembangunan yang bermutu,” Tutupnya.

(NAAN)

Related posts

Disambut Antusiasme Warga, MAPAN Bekasi Raya Kampanyekan Kampung Tangguh Bebas Narkoba

Admin Manuver News

Bhayangkara Bekasi Run 2024, Sambut Hari Bhayangkara ke-78 dengan Antusiasme Tinggi

Admin Manuver News

Diduga Oknum Pengawasan UPTD Ketenagakerjaan Palsukan “Suket”

Admin Manuver News

Leave a Comment