DaerahPemerintahan

Ratusan Juta Peningkatan Dalam Pelayanan Pencatatan Sipil Tahun 2021 Diduga Fiktif

MANUVERNEWS.COM | BEKASI – Peningkatan pelayanan pencatatan sipil, Dinas Kependudukan dan Layanan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bekasi Tahun Anggaran 2021 diduga fiktif.

Pasalnya, menurut sumber yang tidak mau disebutkan jatidirinya kepada manuvernews.com kalau anggaran dengan nama kegiatan peningkatan dalam Pelayanan Pencatatan Sipil dengan Kode RUP : 27348102 dengn nilai anggaran Rp. 863.060.000 Tahun Anggaran 2021 kuat dugaan fiktif.

Karena kegiatan dengan deskripsi, belanja cetak, makan dan minum rapat, belanja jasa tenaga administrasi, belanja jasa pelayanan umum, belanja sewa alat kantor,belanja sewa kursi, belanja perjalanan dinas dalam kota itu tidak sepenuhnya ada.

“Fiktif itu bang anggaran untuk peningkatan pelayanan pencatatan sipil tahun 2021. Mana ada dinas sewa alat kantor, da sewa kursi. Bukanya semua sudah lengkap dikantor dinas”, papar sumber.

Hudaya, yang pada saat itu menjabat sebagai kepala dinas Dukcapil saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya mengatakan, Kegiatan sudah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang ada kang, Untuk kegiatan dukcapil silahkan komunikasikan dengan sekdin dukcapil kang.

“Kegiatan sudah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang ada kang, Untuk kegiatan dukcapil silahkan komunikasikan dengan sekdin dukcapil kang”, pungkas Hudaya

Sedangkan sekretaris Dinas Dukcapil Robet Suwandi saat dikonfirmasi mengakatan, tidak bisa dikonfirmasi untuk sementara dikarenakan masih berada diluar kota, dan bisa dijumpai di hari Senin mendatang.

“Wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh

Iya saya msih di.luar kota, nanti senin saya ke kantor”, Imbuh Sekdin.

Adanya permainan lempar bola saat dikonfirmasi menandakan Hudaya seolah lepas tangan. Padahal seharusnya ia menjawab semua konfirmasi yang dilayangkan oleh manuvernews.com, mengingat pada saat itu Hudaya menjabat sebagai Kepala Dinas Dukcapil dan selaku penerima dan pengguna anggaran. (Ayub)

Related posts

Puji Syukur Masa Jabatan Diperpanjang, Kepala Desa Sumberreja Adakan Tasyakuran Dan Santunan Yatim 

Admin Manuver News

Perihal Recuitmen P3K, Sekjen MOI : Perlu Transfaransi dan Kejelasan

Admin Manuver News

Layangkan Surat Untuk Mendapat Klarifikasi Terkait Adanya Dugaan Gratifikasi Pada Disperkimtan Kabupaten Bekasi

Admin Manuver News

Leave a Comment